Senin

Menggunakan TSQLite3Connection dan TSQLQuery pada Lazarus

Hal yang pertama yang harus dipersiapka sebagai programmer delphi ketika mencoba beralih ke Lazarus adalah: Kesabaran. Mindset Delphi tidak akan pernah lepas dari memori kita, kini kita mencoba menggunakan produk yang mesti akan selalu diperbandingkan delphi.

Dari merasakan banyak kemudahan, kita mungkin (karena minset Delphi) melihat banyak kekurangan pada Lazarus. Dari komponen, properti, tampilan dan sebagainya.

Salah satunya, kita akan mudah menginsert database dengan menggunakan komponen database default delphi, dengan function Execute, ExecSQL  pada TAdoQuery, dbexpress, atau lainnya. Namun TSQLQuery tidak semudah itu. Selain menkoneksikan pada komponen koneksi, dalam contoh ini TSQLite3Connection, Anda harus TSQLTransaction.

Dan setelah memanggil fungsi ExecSQL pada TSQLQuery, Anda juga harus memanggil fungsi Commit agar perubahan tersimpan pada database. Selengkapnya, berikut ini isi dari properti-properti komponen database saya:

object SQLite3Connection1: TSQLite3Connection
  Connected = False
  LoginPrompt = False
  DatabaseName = 'D:\Projects\bengkel\db\bengkel.db'
  KeepConnection = False
  Transaction = SQLTransaction1
end

object SQLTransaction1: TSQLTransaction
  Active = False 
  Database = SQLite3Connection1
end

object SQLQuery1: TSQLQuery
  Database = SQLite3Connection1
  Transaction = SQLTransaction1
end

Dan contoh source code insert data pada database:
SQLQuery1.SQL.Text:= 'INSERT INTO m_users(login, passwd) VALUES(:login, :passwd)';
SQLQuery1.params[0].Value:= 'nama login';
SQLQuery1.params[1].Value:= 'rahasia';
SQLQuery1.ExecSQL;
SQLTransaction1.Commit;





Tidak ada komentar:

Posting Komentar

# semua file unduhan pada blog ini dikompress menggunakan zip, 7-zip 32bit, atau 7-zip 64bit